Kecamatan Singgahan Tuban Menggelar Expo 2014

Kecamatan Singgahan Tuban Menggelar Expo 2014. Expo 2014 yang digelar oleh pihak Kecamatan ini bertempat dihalaman depan Kantor Camat Singgahan Kabupaten Tuban. Kegiatan Expo ini diikuti oleh kalangan umum, PKK Kecamatan Singgahan, SMK, SMA dan Kesatuan Gugus Sekolah Dasar.

Expo yang digelar di kecamatan Singgahan ini dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-69. Tujuan diadakannya Expo ini adalah untuk memeriahkan HUT RI yang ke 69 sekaligus memperkenalkan kepada masyarakat umum tentang produk produk yang dijual kepada masyarakat.

Festival Expo dan Bazar yang digelar kecamatan Singgahan ini dibuka pada tanggal 16 Agustus - 18 Agustus 2014. Namun pada pelaksanaannya hanya berlangsung 2 hari saja, karena tadi pagi saya melihat beberapa Stand Expo sudah banyak yang dibongkar. Mungkin karena Jadwal kegiatan yang cukup padat mengingat banyaknya kegiatan yang harus diikuti oleh peserta Expo karena harus mempersiapkan kegiatan Festival Karnaval Tingkat Sekolah Dasar pada tanggal 19 Agustus 2014 pada hari selasa besok.

Dibawah ini adalah foto yang diambil pada saat saya mengunjungi Expo.

Bazar Expo kecamatan Singgahan

Bazar Festival Kecamatan Singgahan

Nadhifa Expo Kecamatan Singgahan

Demikian tentang Expo 2014 di Kecamatan Singgahan Tuban.

0 Response to "Kecamatan Singgahan Tuban Menggelar Expo 2014"

Post a Comment