Bagaimana cara pesan tiket kereta api untuk anak yang belum punya ktp

Saya sempat bingung Bagaimana Pesan tiket kereta api untuk anak anak, padahal mereka belum punya kartu identitas KTP. Mengingat musim liburan tinggal dua bulan lagi yaitu liburan Hari Raya Idul fitri, maka saya bermaksud membeli tiket jauh jauh hari sebelum hari keberangkatan. Karena jika tidak pesan tiket sekarang, sudah bisa dipastikan nanti tidak akan kebagian tiket kereta.

Bagaimana cara pesan tiket kereta api untuk anak

Saat order Online lewat link ini https://tiket.kereta-api.co.id/ saya tidak menjumpai kesulitan yang berarti, sangat mudah menurut saya. Nah, kendala muncul saat mengisi tiket dewasa untuk anak saya, karena saya ingin anak saya juga mendapat tempat duduk. Jadi secara otomatis saya akan mendaftarkan mereka pada tiket dewasa. 

Saya bingung saat hendak memasukkan nomor identitas anak, karena mereka kan belum punya KTP. Saya coba hubungi call center 021-121, tersambung tapi CS (Customer service gak ada yang angkat) saya coba berulang ulang dan masih saja robot yang jawab dan suruh tunggu, hingga saya lelah menunggu karena pulsa saya sudah habis duluan.

Karena kesel, akhirnya saya cari informasi di Mbah google, dan dapat menemukan manual pointer PT. Kereta Api. Isi dari peraturan tentang tiket anak sebagai berikut :
 Anak usia dibawah 10 tahun tidak perlu mencantumkan nomer identitas. Usia diatas 10 tahun sampai usia sebelum 17 tahun, maka yang dicantumkan sebagai nomer identitas adalah :
-          Tanggal lahir yang bersangkutan dengan format hhbbtttt contoh : misalkan tanggal lahirna 17 Agustus 2011 maka nomor identitasnya 17082011.

Setelah berhasil booking, langsung saja print hasil bukti bookingnya dan meluncur ke indom**t terdekat dengan membawa bukti booking dan membayar sesuai dengan yang dipesan tadi.

Nah, sekian dulu pengalaman saya dengan cara pesan atau booking tiket kereta api untuk anak anak yang masih belum punya KTP.

0 Response to "Bagaimana cara pesan tiket kereta api untuk anak yang belum punya ktp"

Post a Comment